Minggu, 22 September 2013
Selasa, 21 Mei 2013
Senin, 31 Desember 2012
Sejarah Ponpes Al-Jailani
09.42
No comments
Sekilas Tentang Al-Jailani
Ponpes Al-jailani merupakan lembaga pendidikan islami atau lebih familier disebut dengan pondok pesantren yang mempunyai visi untuk mencetak santri/ siswa yang mandiri, terampil cerdas, dan berkepribadian qur’ani. Ponpes Al-jailani secara resmi berdiri pada tanggal 17 agustus 2000 di Pendeman,Trimulyo,Slemandan diprakarsai oleh Bapak KH. Halimi Muslim.Spd.I Awalnya unit pendidikan di ponpes Al-jailani hanyaTPA& Diniyah Al-jailani akan tetapi berkat ridlo Allah dan kegigihan/ kerja keras pengasuh pada tahun 2006 berdiri unit pendidikan baru yaitu PAUD (Play Group) Al-jailani dan tahun 2009 berdiri RAAl-jailani. Selain itu pada tahun 2010, ponpes Al-jaialani mengadakan program beasiswa mandiri yang member kesempatan bagi siswa atau mahasiswa untuk mendapat fasilitas pendidikan dan tempat tinggal tanpa bayar (gratis).
Ada berbagai program yang diselenggarakan di ponpes Al-jailani baik formal seperti mengaji al-qur’an dan kitab kuning ,maupun informal atau kegiatan ekstrakulikuler seperti marching band dan hadroh (rebana).Hal ini member nilai tambah bagi siswa / santri Al-jailani karena selain dibekali dengan ilmu dunia dan ilmu akhirat, santri juga dimotivasi untuk mengambangkan kreativitas sehingga mampu bersaing di era globalisasi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai qur’ani.Selain itu ada berbagai kegiatan kemasyarakatan yang diselenggarakan di ponpes Al-jaialani sebagai upaya untuk berdakwah menyebarkan agama Allah, kegiatan tersebut diantaranya: pengajian jum’at paing malem sabtu pon, pengajian wali santri tri wulan, pengajian rutin ahad pagi, pengajian rutin malam jum’at dan pengajian tafsir al-jalalain &fiqih setiap ahad sore.
Selama ini ponpes al-jailani bias dikatakan berhasil dalam menjalankan program pendidikan, hal ini terbukti tidak sedikit santri atau siswa Al-jailani yang mendapat prestasi diberbagai perlombaan baik dibidang akademik maupun non-akademik ditingkat kecamatan, kabupaten, provinsi dan nasional. Inisemua tentunya berkat kerjasama yang baik antara pengasuh ponpes Al-jaialani dan wali santri yang dengan ikhlas dan sepenuh hati mendukung program yang ada di pondok pesantren ini.
Langganan:
Postingan (Atom)